Dangduter, Jakarta - Untuk urusan lidah, Haruka Nakagawa ternyata doyan masakan Indonesia. Khususnya yang berasal dari Bandung. Gadis kelahiran Tokyo, 10 Februari 1992, yang sudah lima tahun tinggal di Indonesia itu mengaku suka bakso, cireng, dan seblak. ’’Aku juga suka makanan Bandung. Makanan Sunda, deh,” tutur Haruka di kantor Kemenlu kemarin (10/1).
Karena banyak temannya yang berasal dari Bandung, dia akhirnya cukup sering bersentuhan dengan makanan-makanan tersebut. Lama-kelamaan, dia pun ketagihan. ’’Selain rasanya enak, makanan-makanan itu kegemaran teman-teman,’’ imbuh mantan anggota JKT48 tersebut. Bukan hanya makanan Bandung yang membuat Haruka ketagihan. Suasana kotanya juga membuat dia kepincut. ”Aku suka berlibur ke Bandung. Kalau tempat lain, aku suka Bali dan Surabaya,” katanya.
Untuk download Aplikasi klik disini Dangduter atau kunjungi Play Store di Android anda
Jangan lupa kunjungi akun Sosmed Dangduter ya.
FB : @Dangdutercom
Twitter : @Dangdutercom
IG : @Dangdutercom
2017 © All Rights Reserved. Powered by Dangduter